Logo Jombang

Logo Jombang
Kabupaten Jombang

Kamis, 18 November 2010

Makam K. H. Hasyim Asyari

Makam K.H. Hasyim Asy'ari dan K.H. Wachid Hasyim. K.H. Hasyim Asy'ari merupakan pendiri Ponpes Tebuireng (Jombang), salah satu pendiri organisasi Nahdatul Ulama. Puteranya, K.H. Wachid Hasyim adalah Menteri Agama RI pertama. Dua makam pahlawan nasional ini terletak di kompleks Ponpes Tebuireng, Cukir, Kecamatan Diwek.

Pondok Pesantren Tebu Ireng


 










Pondok Pesantren. Jombang telah lama terkenal dengan julukan kota santri. Berbagai pesantren sangat menjamur di kota ini. Pesantren terbesar di Jombang adalah Pesantren Tebu Ireng, Pesantren Bahrul Ulum Tambak Beras, Pesantren Denanyar dan Pesantren Daru Ulum Peterongan.

Sendang Made


Sendang Made terletak di Desa Made, Kecamatan Kudu. Di kawasan ini terdapat peninggalan sejarah petilasan Raja Airlangga. Selain Sendang Made di sekitarnya terdapat sendang-sendang lain yang lebih kecil, Diantaranya Sendang Payung, Sendang Padusan, Sendang Drajat, Sendang Sinden dan Sendang Omben. Sendang Made diyakini sebagai sisa peninggalan kerjaan Majapahit.

Air Terjun tretes-jombang


Merupakan air terjun yang sangat indah dengan ketinggian 158 meter, dan terletak di ketinggian 1250 meter di atas permukaan air laut. Terletak di Dusun Tretes, Desa Galengdowo, Kecamatan Wonosalam; sekitar 40 km dari pusat kota Jombang.

Monumen Pesawat Tempur


Terletak persis di depan Tirta Wisata. Pesawat Tempur yang dulunya merupakan armada skadron milik TNI AU ini telah dihibahkan kepada kabupaten jombang menghiasi koleksi wisata yang cukup menawan.

Pujasera Kebunrojo

Tempat wisata lokal yang umumnya dikunjungi saat-saat hari minggu dan hari libur, terletak persis di jantung kota. Di tempat ini selalu ramai dikunjungi karena menawarkan berbagai jenis jajanan dan makanan. Akhir-akhir ini tempat ini menyediakan berbagai permainan untuk anak-anak.

Alon - Alon Kota Jombang


Dengan berhias taman di sekelilingnya dan empat pilar menara masjid yang merupakan simbol kota jombang, aloon – aloon merupakan tempat rekreasi yang sering dikunjungi, tanpa mengeluarkan biaya masuk sepeserpun. Pada hari minggu banyak dikunjungi orang-orang yang berolahraga jogging, sepakbola dan aktivitas lainnya. Jika Anda merasa haus bisa anda nikmati berbagai minuman dan jajanan yang umunya dijual oleh PKL di sekeliling aloon – aloon. Pada hari-hari tertentu sering juga diadakan even-even menarik seperti pameran raya, musik, lomba-lomba dan sebagainya.